Jadilah Profesional Bersertifikasi
Sistem proteksi kebakaran adalah suatu sistem yang sangat penting dalam sebuah gedung atau instalasi industri untuk mencegah terjadinya kebakaran dan kerugian yang lebih besar. Perancangan dan pemasangan sistem proteksi kebakaran harus sesuai dengan standar atau regulasi yang ditetapkan. Untuk memastikan sistem proteksi kebakaran sesuai dengan persyaratan standar baik nasional maupun internasional maka perlu dilakukan pengkajian teknis untuk melihat kesesuaian antara rancangan dan pemasangan sistem proteksi dengan standar yang ditetapkan. Training ini dirancang sesuai dengan skema kompetensi pengkaji teknis proteksi kebakaran dan standar proteksi kebakaran baik nasional maupun internasional, sehingga peserta memiliki kemampuan dan kompetensi untuk melakukan kajian teknis sistem proteksi kebakaran.
Instruktur pelatihan ini adalah instruktur yang berkompeten di bidang Sertifikasi Pengkaji Teknis Proteksi Kebakaran baik dari kalangan akademisi maupun praktisi.
Biaya training dan sertifikasi Pengkaji Teknis Proteksi Kebakaran tersedia mulai dari Rp2.500.000,00 per peserta. Untuk update harga terbaru, mohon hubungi contact person kami.
Lisensi
Coffee Break & Lunch
Sertifikat dari BNSP
Sertifikat
Materi
Transport
Souvenir
Training Kit